Berikut adalah beberapa Tips Fotografi. 

Yuk Kita simak! 

Menggunakan kamera canggih tidak menjamin semua foto yang dihasilkan terlihat maksimal. Ada banyak sekali faktor yang mempengaruhi saat proses pengambilan gambar atau foto. Salah satunya adalah cahaya.

Fotografi dipahami sebagai melukis dengan cahaya. maka cahaya penting ada saat memotret. Bagaimana jika kita mendapati lokasi yang minim cahaya?

Untuk beberapa jenis fotografi, memotret di tempat yang kurang cahaya menjadi keunikan tersendiri. Namun, kembali kepada tujuan masing-masing orang saat memotret objek, apakah objek yang dihasilkan ingin terlihat terang dan jelas, atau malah sebaliknya.

Jika memang ingin terlihat terang, namun minim cahaya, kamu bisa memaksimalkan fitur yang ada pada kamera seperti:

  1. Naikan ISO, menaikan ISO bisa membantu menerangkan objek yang kamu bidik. Gunakan ISO 800-6400, namun ingat, semakin tinggi ISO yang kamu pilih, akan semakin banyak noice yang dihasilkan, kualitas gambar menjadi kurang bagus, akan ada banyak titik-titik noice dalam foto.
  2. Atur shutter speed, shutter ini mengatur banyak masuknya cahaya ke sensor, semakin lambat maka akan membantu gambar lebih terang, jika objek diam, kamu bisa mengaturnya diangka 1/60  pastikan kamera yang kamu pegang stabil.
  3. Atur diafragma atau aperture, gunakan mode Manual (M), putar nilai bukaan ke angka yang kecil misalnya f/3.5 atau lebih kecil lagi. Semakin kecil angkanya, semakin besar bukaan lensanya, artinya semakin banyak cahaya yang masuk.

Ketiga cara tersebut bisa kamu kombinasikan, dengan kombinasi yang pas, foto bisa terlihat terang dan kualitas foto masih terjaga. Ketiga cara diatas biasa disebut triangle photography. Nah jika kamu belum paham mengenai basic fotografi ini, cara yang paling mudah memotret di tempat kurang cahaya adalah dengan menggunakan flash eksternal atau flash handphone.

Jangan salah, menggunakan flash bisa sangat menguntungkan, karena kita bisa mengatur arah datangnya cahaya. Tidak seperti matahari yang bersifat tetap. Pelajari penggunaan flash yang benar, maka kurangnya cahaya saat memotret bisa langsung kamu tangani, bagaimana? Coba praktikan!

Ingin mengetahui hasil karya kami? Silakan melihat portfolio kami di sini

Mengapa Menggunakan Layanan Pembuatan Video di Visorra.com?

  • Tim kami terdiri dari videografer, animator dan desainer profesional yang telah berpengalaman mendesain presentasi untuk berbagai kebutuhan bagi klien di dalam dan luar negeri

  • Video yang luar biasa, adalah video yang memiliki rasa dan karsa dalam setiap momennya. Oleh karena itu, kami memberikan kesempatan bagi anda untuk menyampaikan ide visual anda untuk divisualisasikan melalui video yang tidak hanya bercerita namun juga memberikan ruang bagi penonton untuk merasakan tiap detik momen kehidupan di dalamnya.

  • Video dibuat sesuai dengan kebutuhan anda. Jangan ragu untuk menyampaikan ide serta cerita anda kepada tim kami, agar tim kami dapat membuat video yang luar biasa bagi anda.

  • Animasi yang elegan dan sesuai dengan permintaan dan kebutuhan anda. Kami memahami pentingnya animasi dalam video yakni untuk membantu anda menyampaikan pesan anda. Oleh karena itu, kami akan menyesuaikan permintaan animasi dengan kebutuhan anda.

  • Anda dapat memilih waktu pengerjaan yang sesuai dengan kebutuhan anda. Kami memiliki beberapa timeline pengerjaan, mulai dari 14 hari kerja hingga 24 jam yang dapat anda pilih sesuai dengan kebutuhan anda

  • Sebaik-baiknya biaya suatu layanan, adalah biaya yang tidak memberatkan kedua belah pihak. Baik dari pengguna jasa maupun penyedia jasa. Oleh karena itu, kami membuka kesempatan negosiasi bagi anda.

Anda tertarik untuk menggunakan layanan kami? Hubungi kami sekarang juga
Website: visorra.com
Email: info@visorra.com
Phone: 0812 8905 020 / 0811 9350 504