Dalam bidang bisnis, memang tidak bisa disangkal bahwa marketing merupakan ujung tombak bagi perusahaan. Melalui strategi marketing yang tepat, sebuah perusahaan dapat meningkatkan citra perusahaan, menjual produk atau layanan, atau sekedar menyampaikan pesan maupun informasi penting. Menggunakan video infografis profesional adalah salah satu cara jitu untuk dapat mengkomunikasikan pada audiens. Sebab, dengan komunikasi yang tepat sasaran, maka pesan dapat tersampaikan dengan mudah. Video infografis merupakan salah satu bentuk komunikasi melalui audio visual. Dengan menyajikan informasi dengan infografis, maka akan ada banyak keuntungan yang bisa didapatkan dibandingkan dengan presentasi konvensional.

Lalu apa saja manfaat dan keunggulan menggunakan video infografis profesional? Yuk, kita simak.

Apa itu Video Infografis?

Infografis merupakan suatu bentuk visualisasi sebuah data maupun informasi. Singkatnya, data dan informasi yang ingin disampaikan akan dimuat dalam bentuk visual berupa gambar serta teks agar tidak terkesan monoton. Informasi yang divisualisasikan melalui video infografis profesional akan lebih mudah ditangkap dan dimengerti oleh pihak yang mempresentasikan maupun oleh orang lain yang mendengar karena hampir 90% informasi yang disampaikan merupakan bentuk dari visualisasi yang tidak membosankan untuk didengar dan dilihat.

Dalam bidang bisnis, menambahkan infografis lebih memungkinkan pembaca untuk tertarik sehingga informasi atau pesan dapat tersampaikan dengan mudah. Selain itu, infografik juga identik dengan penambahan data berupa angka yang dikemas dengan padu-padan warna desain. Hal ini membuat konten Anda tampak lebih akurat dan atraktif di mata pembaca.

Langkah Membuat Infografis

  1. Menentukan terlebih dahulu topik video yang dibutuhkan
  2. Menentukan target audiens atau sasaran dari pesan Anda
  3. Mengumpulkan data atau referensi yang mendukung
  4. Visualisasikan data dalam bentuk infografik
  5. Merancang layout yang tepat atau dapat menggunakan template infografis yang sudah siap pakai
  6. Tambahkan style yang sesuai preferensi pada desain
  7. Review kembali keseluruhan desain yang dihasilkan

Jenis Infografis Bidang Bisnis

video-infografis

Source: Freepik

Banyak sekali jenis dari video infografis profesional ini, beberapa diantaranya ialah seperti berikut:

  • Infografis presentasi

Infografis untuk keperluan presentasi di kantor, kampus atau lainnya bisa Anda peroleh dengan mengandalkan jasa infografik. Ulasan mengenai pembahasan Anda akan dirangkum dengan sangat menarik, lebih atraktif dan memberikan kesan mendalam untuk para audience yang menonton dan mendengar.

  • Infografis website

Jenis infografik yang dapat memberikan kemudahan untuk Anda yang sedang membangun website dengan tampilan deskripsi konten yang lebih menarik sehingga bisa meningkatkan jumlah pengunjung.

  • Infografis sosial media

Desain infografis yang dibuat khusus untuk Anda yang ingin membuat konten feed sosial media menjadi lebih menarik.

  • Infografis content marketing

Ini termasuk bagian terpenting dari pemanfaatan infografis. Infografis bisa dijadikan strategi marketing yang efektif, dimana kegiatan promosi untuk meningkatkan penjualan perusahaan akan lebih mudah dilakukan dengan paparan deskripsi produk yang lebih menarik, menghibur dan meninggal kesan pada para konsumen yang melihatnya.

Manfaat Menggunakan Infografis Profesional

Sebagai gabungan dari ulasan informasi/data dan elemen visualisasi, penggunaan infografis sering kali ditujukan untuk keperluan presentasi sebuah pembahasan ilmiah, powerpoint kebutuhan meeting, infografis kebutuhan website, brosur, poster, infografis sosial media dan masih banyak lainnya. Untuk itu, Anda perlu terlebih dahulu mengetahui beberapa manfaat dari video infografis profesional berikut ini sebagai kebutuhan bisnis Anda:

  • Mampu menarik perhatian lebih

Tidak bisa dipungkiri, saat ini kebanyakan masyarakat lebih cenderung menyukai suatu konten yang berbau visual dengan alasan lebih menarik, tidak membosankan, mudah dimengerti dan tentu saja lebih menghibur. Kecocokan tema dengan grafis akan lebih mudah menarik minat banyak orang, bahkan hingga 80 persen akan tertarik membaca, sekedar melihat atau mendengar informasi yang Anda sampaikan melalui video infografis profesional. 

  • Informasi yang disampaikan Lebih mudah dipahami

Manfaat selanjutnya ialah informasi akan jauh lebih mudah dipahami dan dimengerti oleh para audience. Hal ini dikarenakan pemaparan ulasan informasi melalui video infografis profesional telah disederhanakan sehingga para audiens akan terarah dengan pembahasan secara lebih mendalam. Berdasarkan hasil penelitian, diketahui jika sekitar 95 persen orang mampu memahami setiap pembahasan yang dirangkum dengan teks dan gambar dibandingkan pembahasan yang hanya terdiri dan teks saja.

Keuntungan Video Infografis

jasa-video-infografis

Source: Freepik

  • Mempunyai kesempatan untuk menjadi viral

Jelas, informasi yang disampaikan melalui video infografis profesional memiliki peluang besar untuk menjadi viral karena dikemas secara menarik dan tepat sasaran. Orang tidak perlu susah-susah mengetik ulasan paparan informasi tersebut, berbeda dengan pembahasan biasanya. Selain itu, karena hanya cukup like atau share saja maka tentu orang lain juga lebih mudah mengetahui informasi dari presentasi Anda. Tidak menutup kemungkinan infografis presentasi yang Anda sampaikan menjadi viral dan bisa dimanfaatkan oleh orang lain.

  • Sangat memorable

Perpaduan teks deskripsi produk/ jasa dengan efek visualisasi memungkinkan para penonton, pembaca dan pendengar lebih mudah mengingatnya. Berdasarkan hasil penelitian, dijelaskan jika kemampuan manusia mengingat suatu hal terdiri dari 10 persen apa yang didengar, 20 persen apa yang dibaca dan 80 persen dari apa yang dilihat dan dilakukan secara visual.

  • Lebih persuasif

Melalui pemanfaatan video infografis profesional dengan data-data dan informasi, paparan pembahasan yang Anda berikan akan terkesan lebih persuasif dan terlihat lebih terpercaya dan profesional. Kondisi ini membuat Anda lebih mudah untuk meyakinkan bahkan mempengaruhi audience mengenai data dan informasi yang Anda sampaikan. Terkhususnya untuk Anda yang sedang mempromosikan produk dan lainnya, jelas infografis pilihan tepat untuk melancarkan strategi marketing.

Mengapa Sulit Membuat Video Infografis yang Menarik? 

Akan jauh lebih mudah jika Anda menguasai bidang desain grafis dan  menguasai cara membuat infografis. Akan tetapi masalahnya adalah tidak semua orang memiliki kemampuan seperti itu. Bahkan membutuhkan waktu yang tidak sebentar untuk benar-benar bisa membuat ulasan presentasi menarik dengan menggunakan infografis.  

Tidak hanya terkendala dengan skill, banyak pula yang kesulitan membuat konten presentasi karena alasan ribet dan harus mengeluarkan banyak pikiran untuk menghasilkan konten presentasi yang menarik sehingga jalan terakhirnya ialah dengan mengandalkan jasa orang lain. Ya, Anda tidak perlu khawatir, karena saat ini telah hadir penyedia jasa video infografis profesional yang siap membantu Anda terkait kebutuhan konten infografis. Ayo, cari tahu informasi jasa yang sesuai dengan kebutuhan Anda disini!

Ingin mengetahui hasil karya kami? Silakan melihat portfolio kami di sini